Dua Kader PKS Siap Bertarung di Pilkada Tangsel, Alumni Delf dan STAN
Pilkada kota Tangerang Selatan (Tangsel) akan dilakukan akhir tahun 2015 ini. Saat ini ada dua orang calon internal PKS yang meramaikan pesta politik ini di Tangerang Selatan ini.
Dari pihak eksternal, sudah banyak sekali memang calon yang muncul saat ini. Data terakhir ada 36 orang tokoh Tangerang Selatan yang berniat untuk maju sebagai calon Walikota dan Wakil Walikota Tangerang Selatan. Mengingat kota Tangsel ini secara geografis sangat berdekatan dengan Ibu Kota Jakarta membuat masyarakat Tangsel memiliki struktur dengan tingkat keragaman yang tinggi.
PKS yang saat ini memiliki 5 orang wakil di DPRD Tangsel membuat partai ini cukup menarik diantara partai politik. Banyak partai lain yang ingin membangun koalisi dengan PKS. Hal ini terbukti ketika PKS membuka pendaftaran calon Walikota dan Wakil Walikota selama sepekan pada bulan April yang lalu dimana belasan calon mendaftar ke PKS untuk maju sebagai Walikota.
Saat ini PKS memiliki dua orang calon internal yang akan dimajukan pada Pilkada akhir tahun ini yaitu Ir. Ruhama Ben, MSAe dan Budi Prayogo, Ak.
Ir. Ruhama Ben MSAe atau yang dikenal dengan Bang Haji Rama adalah putra asli daerah kota Tangerang Selatan. Beliau adalah juga alumni dari Universitas Delf Belanda. Pengalaman beliau di luar negeri serta wawasan kedaerahan beliau yang sangat matang karena beliau pernah menjadi anggota DPRD Kota Tangsel dan lebih lagi kedekatan beliau dengan mayoritas kader membuat bang Haji Rama ini cukup berpeluang besar untuk terpilih sebagai calon walikota dari PKS.
Calon lain adalah Budi Prayogo, atau yang popular dengan slogan “ini Budi” adalah alumni STAN. Pengalaman beliau didunia politik beliau dapatkan dari posisi beliau yang saat ini adalah anggota DPRD Provinsi Banten.
Siapa diantara dari kedua calon ini yang akan direkomendasi oleh struktur partai? Mari kita tunggu hasilnya……Wallhualam.
0 Response to "Dua Kader PKS Siap Bertarung di Pilkada Tangsel, Alumni Delf dan STAN"
Posting Komentar