Silat Lidah Ala Jokowi



Jokowi: Saya Tidak Pernah Menaikkan Harga BBM

Kalangan yang kerap mengkritisi kebijakan pemerintahan Joko Widodo mengenai harga BBM perlu memahami bahwa pemerintah sama sekali tidak pernah menaikkan harga BBM.

Adapun yang dilakukan Jokowi adalah mengalihkan subsidi dari BBM ke sektor lain yang lebih bermanfaat.

Penjelasan ini disampaikan langsung oleh Jokowi saat memberikan kuliah umum di Balai Senat Universitas Gadjah Mada (UGM), Jogjakarta, siang tadi (Selasa, 9/12).

"Saya mengalihkan subsidi. Itu jelas sekali beda,” ujar Jokowi.

"Jadi mahasiswa itu salah sasaran demo saya," sambungnya.

Dilaporkan, sebagian besar mahasiswa dan civitas akademika yang mendengarkan ucapan Jokowi itu bertepuk tangan.

(sumber: http://politik.rmol.co/read/2014/12/09/182846/Jokowi:-Saya-Tidak-Pernah-Menaikkan-Harga-BBM-)

***

"Dulu kita sangat muak saat zaman Orba dikenal istilah 'bukan dinaikkan harganya' tapi 'disesuaikan.harganya'... di hari kemarin itu, balairung bulak sumur (UGM) menunjukkan 'cinta' itu luar biasa pengaruhnya... tepuk tangan untuk sesuatu yg jauh lebih memuakkan dibanding istilah yg memuakkan di orba..., gejala apa itu?" tulis Taufik N R Dwidjowinarto mengomentari berita itu.

"Sy tdk pernah naikkan harga BBM, sy hanya alihkan subsidi". Ini semantic game (SG). Jk itu benar, sulit dipahami tuk apa presiden main SG?," komen anggota DPR Mohamad Sohibul Iman melalui akun twitternya @msi_sohibuliman.

"Sebenarnya saya bukan mencuri, hanya saya lg butuh barang tsb..." sindir Ahmad Effendi Nasution.

"Sebenarnya aku tidak pernah mencintaimu, Aku hanya mengalihkan cintaku dari orang lain kepadamu," guyon Tarli Nugroho.


0 Response to "Silat Lidah Ala Jokowi "

Posting Komentar