Hariman Siregar: Jika Kepimpinan Jokowi Tidak Berubah, Tahun Depan Kita Turunkan


Kepemimpinan Joko Widodo (Jokowi) sebagai presiden masih membuat banyak kalangan kecewa. Sebab, bukannya membawa kesejahteraan, Jokowi, melalui kebijakan-kebijakannya dianggap malah semakin menyengsarakan rakyat.

Menurut Aktivis Malari Hariman Siregar, saat ini sudah banyak yang kecewa terhadap kepemimpinan Jokowi. Kepemimpinan mantan Gubernur DKI Jakarta itu dinilainya sudah tidak menggembirakan, baik terhadap kalangan menengah atau orang kaya maupun kalangan masyarakat dengan tingkat perekonomian rendah.

“Sekarang kejepit Jokowi, karena orang kaya sudah enggak mendukung, karena iklim mereka sudah dirugikan, seperti masalah pajak dan seterusnya,” kata Hariman dalam diskusi reboan di Kantor Indemo, Jakarta Pusat, Rabu (22/4/2015) pekan lalu.

Untungnya kata dia, kalangan orang kampung masih sabar menunggu program-program yang dijanjikan Jokowi.

“Di lingkungan orang-orang kampung masih menunggu. Orang kampung bilang nunggu dulu, masih berharap, mereka berharap misalnya pembangunan irigasi, bantuan pupuk untuk pertanian, dan sebagainya,” jelasnya.

Namun bila Jokowi tak kunjung menciptakan perubahan, bukan tidak mungkin rakyat akan menggulingkannya di tengah jalan.

“Kalau enggak berubah juga, tahun depan kita turunkan. Ini yang ngomong orang kampung,” ucapnya.

Diskusi kali ini juga dimeriahkan dengan perayaan ulang tahun politisi Golkar Ariady Ahmad. Kawan Hariman Siregar kelahiran 1954 tersebut merayakan ulang tahunnya yang ke-61. Sahabat Hariman Siregar lainnya yang juga merayakan ulang tahun dalam kesempatan ini adalah Haris Rusli Motti.

Hadir dalam acara ini beberapa aktivis senior dan tokoh pergerakan, di antaranya Bursah Zarnubi, Isti Nugroho, Salamuddin Daeng, Hatta Taliwang, dan Agus Edi Santoso. (TeropongSenayan)



0 Response to "Hariman Siregar: Jika Kepimpinan Jokowi Tidak Berubah, Tahun Depan Kita Turunkan"

Posting Komentar