Gencar Mendakwahkan Islam, Website mualafcenter[dot]com Diserang Hacker
Sekjen Mualaf Center, Hanny Kristianto, menginformasikan bahwa website Mualaf Center kembali diserang hacker.
"Website kami www.mualafcenter.com dihack kembali oleh hacker," ujar mualaf mantan penginjil ini melalui laman facebooknya pagi ini (4/6).
Saat redaksi PIYUNGAN ONLINE membuka website www.mualafcenter.com tampak tampilan latar hitam dan merah dengan tulisan besar BEKASI CYBER FAMILIA dengan sebuah pesan "just defacing, not mean anything.. big respect from me.. @d2mysilent".
Muallaf Centre Indonesia memang sangat giat mendakwahkan Islam. Muallaf Centre juga menjadi wadah untuk membimbing dan melindungi para Muallaf yang sering mendapat perlakuan kekerasan setelah mereka masuk Islam.
Mualaf Center yang diketuai mualaf mantan katolik, Steven Indra Wibowo, sudah banyak mengislamkan baik didalam negeri maupun para bule.
Atas serangan hacker ini Sekjen Mualaf Center Hanny Kristianto menyatakan tak gentar dengan serangan hacker.
"Dan in syaa Allah mereka akan melihat bukti dari janji Allah kepada kami," ujarnya dengan mengutip dua ayat Al-Quran.
“Mereka ingin memadamkan cahaya Allah dengan mulut (tipudaya) mereka, tetapi Allah (justru) menyempurnakan cahaya-Nya, walaupun orang-orang kafir membencinya. Dia-lah yang mengutus Rasul-Nya dengan membawa petunjuk dan agama yang benar agar dia memenangkannya di atas segala agama, meskipun orang musyrik membenci.” (QS.Ash-Shaf: 8—9)
“Mereka berkehendak memadamkan cahaya (agama) Allah dengan mulut (ucapan-ucapan) mereka dan Allah tidak menghendaki selain menyempurnakan cahayanya, walaupun orang-orang yang kafir tidak menyukai. Dialah yang telah mengutus Rasul-Nya (dengan membawa) petunjuk (Al-Qur’an) dan agama yang benar untuk dimenangkan-Nya atas segala agama, walaupun orang-orang musyrikin tidak menyukai.” (QS. At-Taubah: 32—33)
Allahu Akbar !!!
0 Response to "Gencar Mendakwahkan Islam, Website mualafcenter[dot]com Diserang Hacker"
Posting Komentar