Ngeriii! Twitter Diramaikan Hestek #SudahiJokowi


Setelah kemarin Selasa (30/6) social media twitter diramaikan dengan hestek #SudahlahJokowi yang mengkritik memblenya kinerja pemerintahan Jokowi, hari ini (Rabu, 1/7) lini masa twitter diramaikan dengan hestek #SudahiJokowi.

#SudahiJokowi? Game Over?

Publik di social media ramai-ramai menumpahkan kekecewaannya pada pemerintahan Jokowi. Mereka menuliskan di lini masa (timeline/TL) twitter dengan menyertakan tanda pagar (tagar) atau hestek #SudahiJokowi.

"Aku nggak butuh presiden yg sibuk wira wiri nampang di metrotv atau masuk koran & sibuk omong kerja tp kenyataan berbalik #SudahiJokowi," cuit netizen @totti_mom.

"Sbg rakyat aku muak fokus @jokowi selama ini cuma sibuk bagi-bagi jabatan & bagi-bagi kartu .  #SudahiJokowi  #SudahiJokowi," lanjutnya.

Netizen @OnyaAza menulis: "Apa jadinya negeri ini diam-diam $ sdh merangkak naik menjadi 15.000 ..
#SudahiJokowi sebelum bertambah parah..."

"Jangan biarkan dirimu menjadi seorang pemimpin kaum PHP, kasian yang di PHP.in pak, sampek nyesek kronis!!! #Sudahijokowi #Sudahijokowi" cuit netizen @maymasivnatural.

Apa alasan netizen meminta Sudahi Jokowi?
 ‏
"Bosan dgn kebodohannya, #sudahijokowi," ujar netizen @irasido30.

Dan banyak lagi ungkapan kekecewaan netizen hingga hestek #SudahiJokowi pun menjadi Trending Topic.

"Kalo kemarin tagar #SudahlahJokowi bisa TT, maka sy yakin hari ini tagar #SudahiJokowi akan TTWW...:p" kicau netizen @ypaonganan.

"Kalau #SudahlahJokowi ini kurang mempan mungkin harus ganti yg lebih keras dengan #SudahiJokowi hiiii.., ngerik..," komen @selvydante.

Pendukung Sewot

Namun ada juga yang sewot dengan ramainya hestek #SudahiJokowi di twitter. Yang sewot ini mungkin para pendukung Jokowi.

"Yang pakek hestek #SudahiJokowi cuma berani berkicau lewat twitter doang. pada mendadak sok paling pintar politik!!" sungut @denadiputraa.

"#SudahlahJokowi #SudahiJokowi ckkckck...usaha keras para tololer dibulan suci penuh rahmat dan hidayah #CacatPikir {selamat berpuasa teman}" tulis akun @rezamyura, khas gaya bahasa jokower dengan sumpah serapahnya.

Menanggapi jokower yang kalap dengan hestek #SudahiJokowi, netizen @panca66 berkomentar:

"Buzzer joki kalap hestek #SudahiJokowi makin TeTekWeWe. Makanya jgn kebiasaan bikin TeTekWeWe. Gilirin dibikin org lain jd kalap kan? Hahaha," tulisnya.




0 Response to "Ngeriii! Twitter Diramaikan Hestek #SudahiJokowi"

Posting Komentar