Rayakan Legalisasi Kawin Sejenis, Facebook Sediakan Fitur Foto Profil Pelangi
Keputusan Mahkamah Agung Amerika Serikat pada Kamis (25/6) kemarin yang melegalkan perkawinan sesama jenis di seluruh penjuru Amerika disambut gembira oleh Mark Zuckerberg.
Selang sehari setelah keputusan legalisasi perkawinan sejenis, pendiri Facebook itu mengganti foto profil di fanpage miliknya dengan motif warna-warni serupa pelangi (rainbow) yang merupakan simbol dari gerakan LGBT (Lesbian-Gay-Biseksual-Transgender).
Untuk merayakan kemenangan LGBT di Amerika (dan berharap menular ke seluruh dunia), Facebook telah meluncurkan fitur baru bernama ‘Let’s Celebrate Pride’ (Mari Rayakan Kebanggaan), yang menempatkan filter pelangi di foto profil pengguna facebook.
Pengguna dapat mengubah gambar profil mereka dengan mengubah foto profil seperti milik Mark Zuckerberg cukup dengan mengunjungi http://ift.tt/1NjoF9q.
Cukup banyak pengguna media sosial ini yang kemudian secara sadar atau sekadar ikut-ikutan mengakses tautan tersebut dan mengikuti langkah Mark.
Sebelumnya Mark juga membuat status untuk mengkampanyekan LGBT ini:
"June is LGBT Pride Month — a moment to celebrate diversity and show our pride in the contributions of lesbian, gay, bisexual and transgender people to communities all over the world"
(Bulan Juni adalah bulan kebanggaan bagi kaum LGBT, momen untuk merayakan keberagaman dan menunjukkan kebanggan kita atas peran kaum lesbian, gay, bisexual dan transgender kepada masyarakat di seluruh dunia).
Bukan tidak mungkin kampanye LGBT di Indonesia akan makin semarak dan terang-terangan setelah legalisasi kawin sejenis di Amerika yang oleh Presiden Obama disebut sebagai 'Kemenangan Amerika'. (Baca: Obama: Keputusan Legalkan Nikah Sesama Jenis Kemenangan Bagi Amerika)
Dan tak butuh waktu lama untuk menunggu, artis ternama Indonesia Sherina Munaf dengan terang-terangan menyatakan dukungan untuk legalisasi kawin sejenis ini.
"Banzai! Same sex marriage is now legal across the US. The dream: next, world! Wherever you are, be proud of who you are. #LGBTRights," cuit akun @sherinasinna yang memiliki 9,57 juta followers ini, Minggu (28/6/2015). [Baca: Artis Indonesia Mulai Terang-terangan Dukung Pernikahan Sejenis]
Semoga publik Indonesia punya kesadaran bersama akan bahaya LGBT ini. Jangan sampai negara ini menjadi seperti umat Nabi Luth.
Umat Nabi Luth terkenal dengan perbuatan menyimpang, yaitu hanya mau menikah dengan pasangan sesama jenis (homoseksual dan lesbian). Kendati sudah diberi peringatan, mereka tak mau bertobat. Allah akhirnya memberikan azab kepada mereka berupa gempa bumi yang dahsyat disertai angin kencang dan hujan batu sehingga hancurlah rumah-rumah mereka. (Baca: Kaum Nabi Luth dan Kota yang Dijungkirbalikkan)
0 Response to "Rayakan Legalisasi Kawin Sejenis, Facebook Sediakan Fitur Foto Profil Pelangi"
Posting Komentar