Kultwit @anismatta: "Nilai kita terletak pada Kontribusi bukan pada Jabatan"


1. Salam, sahabat Twitter.. Apa kabar?? Mohon maaf baru sempat menyapa lagi..

2. Saya harus menuntaskan proses transisi kepengurusan di DPP PKS.. Syukur telah berjalan lancar..

3. Alhamduliilah, spt sahabat ketahui, Musyawarah Majelis Syuro PKS berjalan lancar dan mencapai tujuannya: menjd jembatan regenerasi partai..

4. Perdebatan gagasan adalah hal yg wajar.. Semua niatnya fastabiqul khairat..

5. Saya berterima kasih kpd semua pihak yg telah membantu selama pelaksaan tugas saya sbg Presiden PKS..

6. Saya sudah menuntaskan tugas internal dan eksternal dgn dukungan dan bantuan dr banyak pihak..

7. Mulai dr crisis management, konsolidasi kader dan struktur, pemilihan legislatif, pilpres, hingga mengantar partai dapat mengikuti pilkada..

8. Rotasi seperti ini mutlak dilakukan dalam organisasi yg sehat..

9. Agar organisasi selalu lbh besar dari individu.. dan tujuan bersama selalu utama dari tujuan individu..

10. Era saya adalah era badai dan transisi.. Era skrg lbh stabil.. dan sy percaya tim kepemimpinan baru PKS skrg lbh tangguh dan kompak..

11. Saya juga tidak akan "ke mana2".. Selain partai, PKS adlh komunitas dan sudah spt keluarga tmpt kita berhimpun..

12. Saya akan tetap bekerja utk partai sesuai dgn penugasan baru saya di bidang kerja sama internasional..

13. Karena bagi kami, politik - di awal dan akhirnya - adalah ibadah..

14. Dan bahwa nilai setiap individu terletak pada kobtribusi dan legacy-nya bukan pada jabatannya..

15. Dgn begitu maka rotasi dlm organisasi menjadi peristiwa wajar yg berlangsung tanpa gejolak..

16. Itu ciri organisasi yg sehat dan itu juga ciri org2 yg dewasa dlm berorganisasi..

17. Yg kita tulis pada akhirnya adalah sejarah sebuah gerakan bukan biografi seorang tokoh..

18. Saya juga mohon maaf kpd seluruh kader, simpatisan atas semua salah & khilaf dlm pikiran, perkataan & tindakan selama saya memimpin PKS..

19. Terima kasih kpd teman2 wartawan dan sahabat di media sosial yg telah membantu selama ini..

20. Kobarkan semangat Indonesia!!

*dari twitter @anismatta (Selasa, 1 September 2015)




0 Response to "Kultwit @anismatta: "Nilai kita terletak pada Kontribusi bukan pada Jabatan""

Posting Komentar